3 Resep Kopi Kekinian Tanpa Mesin Dengan 3 Rasa Gula Aren Melon Coco Pandan Peluang Usaha Rumahan!

resep kopi

Jumpa lagi dengan saya Saiful Bahri pada kesempatan hari ini Saya berencana akan memenuhi beberapa permintaan dari temen-temen yang komentar ingin dibuatkan resep kopi kekinian yang terkait dengan kopi susu kekinian tetapi cara buatnya Saya tidak menggunakan mesin, sekarang ini saya sudah persiapkan banyak bahan yang akan kita pakai untuk membuat kopi susu kekinian tanpa mesin.

Baikalh hari ini saya akan membuat tiga minuman sekaligus yaitu kopi susu kekinian dan tidak menggunakan mesin ya, saya akan gunakan kopi ini yaitu NESCAFe yang mana kopi yang sangat mudah kita jumpai yang dapat kita beli di warung-warung sekitar kita dan hari ini masing-masing minuman atau masing-masing gelas saya gunakan langsung siapkan langsung kita akan buat 3 paket sekaligus. Oke langsung saja kita siapkan bahan-bahan kopi kenian yang harus kita siapkan

1. Kopi Susu GULA AREN Kekinian Ala Rumahan

Bahan-bahannya:
  • Gula Aren: 30 grm
  • Creamer: 20 grm
  • Ice Cube: 80-90 grm 
  • UHT Milk: 110-120 grm
Cara Membuatnya:
  1. Masukkan bubuk kopi sebanyak 2 sachet NESCAFe pada gelas kecil yang sudah disiapkan(gelas pertama).
  2. Kemudian larutkan 2 sachet NESCAFe dengan air panas sebanyak 30 grm.
  3. Kemudian aduk-aduk sampai NESCAFe kopi sampai merata.
  4. Tuangkan Gula Aren sebanyak 20 grm pada gelas mika(gelas kedua)yang berukuran kurang lebih 300ml.
  5. Masukan Es batu yang sudah disiapkan, secukupnya atau sesuai selera atau sekitar 80-90 grm.
  6. Selanjutnya tuang 20 grm Creamer yang sudah disiapkan tadi.
  7. Berikutnya tuang susu UHT sebanyak 110-120 grm.
  8. Yang terakhir adalah tuangkan NESCAFe kopi dari gelas yang pertama kedalam gelas mika yang sudah penuh dengan racikan Kopi Susu GULA AREN.
2. Kopi Susu MELON Kekinian Ala Rumahan

Bahan-bahannya sebagai berikut:
  • Melon Marjan: 20g
  • Gula Aren: 8-10g
  • Creamer: 20g
  • Ice Cube: 80-90g
  • UHT Milk: 110-120g
Cara Membuatnya:
  1. Masukkan bubuk NESCAFe kopi sebanyak 2 sachet pada gelas kecil yang sudah disiapkan(gelas pertama).
  2. Kemudian larutkan 2 sachet NESCAFe dengan air panas sebanyak 30 grm.
  3. Kemudian aduk-aduk sampai NESCAFe kopi sampai merata.
  4. Tuangkan Melon Marjan 20 grm pada gelas mika(gelas kedua)yang berukuran kurang lebih 300ml.
  5. Masukan Es batu atau Ice Cube yang sudah disiapkan, secukupnya atau sesuai selera atau sekitar 80-90 grm.
  6. Selanjutnya tuang 20 grm Creamer yang sudah disiapkan tadi.
  7. Berikutnya tuang susu UHT sebanyak 110-120 grm.
  8. Yang terakhir adalah tuangkan NESCAFe kopi dari gelas yang pertama kedalam gelas mika yang sudah penuh dengan racikan Kopi Susu MELON Kekinian ala Rumahan.
3. Kopi Susu COCO PANDAN Rumahan

Bahan-bahan sebagai berikut:
  • Coco Pandan Marjan: 20g
  • Gula Aren: 8-10g
  • Creamer: 20g
  • Ice Cube: 80-90g
  • UHT Milk: 110-120g
Cara Membuatnya:
  1. Masukkan bubuk NESCAFe kopi sebanyak 2 sachet pada gelas kecil yang sudah disiapkan(gelas pertama).
  2. Kemudian larutkan 2 sachet NESCAFe dengan air panas sebanyak 30 grm.
  3. Kemudian aduk-aduk sampai NESCAFe kopi sampai merata.
  4. Tuangkan Coco Pandan Marjan 20 grm dan gula aren 9-10 grm pada gelas mika(gelas kedua)yang berukuran kurang lebih 300ml.
  5. Masukan Es batu atau Ice Cube yang sudah disiapkan, secukupnya atau sesuai selera atau sekitar 80-90 grm.
  6. Selanjutnya tuang 20 grm Creamer yang sudah disiapkan tadi.
  7. Berikutnya tuang susu UHT sebanyak 110-120 grm.
  8. Yang terakhir adalah tuangkan NESCAFe kopi dari gelas yang pertama kedalam gelas mika yang sudah penuh dengan racikan Kopi Susu MELON Kekinian ala Rumahan.
CATATAN: 
  • Sebenarnya dalam pembuatan atau racikan Kopi Kekinian ala rumahan Tanpa Mesin benar-benar hampir sama.
  • Gula Aren dan Creamer sudah dilarutkan dengan air, masing-masing menggunakan rasio 1 banding 1. 
  • Gula Aren pada Kopi Susu Melon dan Coco Pandan boleh tidak digunakan namun perlu dikalibrasi lagi terutama secara sensory. Temen-temen boleh improvisasi ya.
  • Untuk hasil yang lebih memuaskan, kopi nya dapat diganti menggunakan kopi yang standar yakni Brew Pour Blend yang dapat Anda beli di www.tokopedia.com/fulcaff​ atau bisa langsung via link dibawah berikut ini www.tokopedia.com/fulcaff/bre...​

0 Response to " 3 Resep Kopi Kekinian Tanpa Mesin Dengan 3 Rasa Gula Aren Melon Coco Pandan Peluang Usaha Rumahan!"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel